Wednesday, May 14, 2014

Review dan Esensi dari Diklat Teksound Hari Rabu 14 Mei 2014

Hasil Review :
Pada diklat hari ini kami sangat senang karena telah berhasil menyelesaikan konsekuensi yang diberikan kepada kami dan jumlah yang datang meningkat. Dari 39 orang angkatan Teksound Beta 31, ada 5 orang yang tidak bisa datang dan itupun dikarenakan alasan yang logis. Setelah absen, kami mulai mengerjakan tugas mading dengan cara membagi pengerjaannya kepada tiap-tiap divisi, seperti Otomotif mengerjakan bagian mading untuk Otomotif, dan divisi lainnya juga sama. Kami diberi waktu sebanyak 35 menit untuk membuat mading Teksound tersebut. Kami berhasil menyelesaikan mading tersebut tepat waktu, tetapi sayang terdapat info yang kurang, yaitu nama-nama Teksound 30 dalam divisi tersebut. Setelah diperiksa, ada total dari 6 orang dari semua divisi (kecuali Eldi) yang tidak ada di dalam mading, kami diharapkan untuk mengetahui nama orang-orang dari tiap divisi yang belum ada di mading itu dan memperbaikinya nanti.

Karena tugas kami berhasil, walaupun masih ada kekurangan yaitu nama-nama yang belum lengkap, kami diberikan reward, yaitu pengurangan PK. Pengurangan PK dihitung dari 31 (angkatan kami) + 34 (jumlah anggota Teksound Beta 31 yang hadir dan mengerjakan) = 65. Jadi, 118 (PK kami) – 65 = 53. Jadi, PK kami saat ini adalah 53.
Esensi :
-Manajemen Waktu
-Kerjasama
-Komunikasi antar kelompok
-Inisiatif perlu ditingkatkan
-Kepemimpinan yang baik
-Pembagian kerja yang baik

Review dan Esensi dari Diklat Teksound Hari Selasa 13 Mei 2014


Hasil Review :
Hari ini setelah berdoa kami memulai diklat seperti biasa dengan membacakan absen pada hari ini. Namun hari ini absen kurang dari 30 kembali padahal kami sudah berjanji di diklat sebelumnya bahwa absen harus lebih dari 30. Kami diharapkan bisa memenuhi janji kami, yaitu jumlah yang datang diklat tidak boleh kurang dari 30 orang pada pertemuan berikutnya dengan Ifal sebagai jaminan. Selain itu, kami juga membahas soal tugas blog kami. Setelah diperiksa, ternyata ditemukan banyak kesamaan dalam review kami, ada yang sudah di-post melewati deadline yang ditentukan, ada pula yang belum mem-post review untuk hari Sabtu. Kesalahan seperti ini diharapkan tidak terulang lagi. Sebagai konsekuensi, kami harus mem-post solusi kami masing-masing untuk masalah angkatan kami (seperti individualistis, batu, dll) di blog induk dengan deadline jam 6 pagi. Setelah itu kami membahas mengenai yang belum melakukan mentoring. Saya dan teman teman saya mengaku bahwa kami belum melakukan mentoring karena adanya miss komunikasi dengan kakak kelasnya. Kami lalu diharapkan dapat mengikuti mentoring seminggu sekali agar menambah ilmu kami dalam hal apapun yang ditanya saat mentoring.
Setelah selesai membahas masalah absen,masalah blog, dan masalah mentoring, hasil pembagian divisi diumumkan. Hasil pembagian divisi harus di-post di blog induk bersama dengan konsekuensi kami tadi dengan deadline yang sama. Sesudah itu, kami diberi kesempatan untuk memilih PJ untuk tugas kami selanjutnya. Dari hasil voting, akhirnya Ibra ditunjuk menjadi PJ untuk tugas selanjutnya. Setelah PJ ditentukan, barulah kami diberi tahu akan tugas kami berikutnya, yaitu mading.

Mading ini berisi 5 divisi di dalam Teksound, yang masing-masingnya berisi :
-TX 30 Anggota Divisi Tersebut
-Karya Nyata
-Apa yang kita (TX 31) mau lakukan untuk divisi tersebut nantinya

Untuk tugas mading ini kami diharapkan membawa :
-Karton (warna terserah)
-Lem
-Gunting
-Penggaris
-Spidol
-Hiasan-hiasan lain
Esensi :
-Lebih peduli terhadap angkatan
-Inisiatif perlu ditingkatkan
-Komitmen perlu ditunjukkan
-Individualistis
-Masalah absen

Saturday, May 10, 2014

Review, Opini dan Evaluasi dari Simulasi Event Seminar “How Technology Affect Us” Hari Sabtu 10 Mei 2014



Hasil Review :
Pada hari ini kami Teksound Beta 31 mengadakan simulasi event yang berlangsung pada pukul 08.30 – 10. 30. Acara kami terlambat dimulai karena sempat terjadi masalah berupa ruangan tempat event seminar akan diadakan.
Event dibuka dengan doa yang dipimpin oleh MC, Haifa dan Ai dan dilanjutkan dengan sambutan dari PJ Event, yaitu Haidar dan Pranita. Lalu, seminar dimulai dengan presentasi dari bagian otomotif yang diwakili oleh Qadrin, Arkan dan Ifal. Setelah itu dilanjutkan dengan eldi dari Azka dan Athira. Setelah otomotif dan eldi, Airin dan Tania maju untuk mempresentasikan tentang bagian audio. Setelah presentasi selesai, audio memberikan semacam games kecil berupa games tebak lagu. Audio selesai, Aero maju dengan diwakili oleh Dhira dan Ibra. Terakhir, pemberian materi dalam bidang komputer dilakukan oleh Khairul, Rifky dan Bestra.
Setelah materi selesai diberikan, diadakan games kembali di akhir acara sebagai ice-breaking. Games dilakukan dengan kami memberikan beberapa pertanyaan yang akan dijawab oleh kakak Teksound 30 untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya. Pada akhirnya, Kak Hanif berhasil menjadi juara satu dan mendapatkan grandprize.
Event kemudian ditutup dengan doa yang dipimpin oleh PJ Event. Setelah event selesai, kami diberi waktu untuk membereskan ruangan sebelum kemudian kami mengevaluasi event kami hari ini.


Evaluasi
Berikut adalah hasil evaluasi atas event kami hari ini :
Kekurangan :
-Materi yang disajikan dengan tema masih kurang cocok
-Presentasi seharusnya tidak perlu dibaca lagi, tapi dijelaskan
-Berisik, tidak terlalu memperhatikan
-Ice-breaking seharusnya diadakan setiap selesai presentasi dan games tidak perlu berhubungan dengan tema
-Persoalan penaatan peraturan

Kelebihan :
-Sangga kerja dan event sudah dibuat sedetil-detilnya sampai konsumsi, dekorasi, publikasi, dokumentasi, dan hal lainnya
-Susunan acara rapi
-Presentasi bagus
 
Dari hasil evaluasi tersebut kami dinyatakan berhasil dalam membuat event ini dan dihadiahkan pengurangan PK sebesar 102.

Opini
Menurut saya, acara event ini menunjukkan bahwa semua anggota kami aktif dengan kontribusi yang ditunjukkan masing masing pihak. Walaupun ada beberapa teman saya yang tidak datang namun mereka sudah berkontribusi dalam suksesnya acara hari ini.
Event ini merupakan event pertama yang diadakan oleh anggota teksound 31, sehingga masih banyak kekurangan yang terdapat dalam event tersebut. Kami yakin bahwa dalam event selanjutnya kami akan bisa mengatasi kekurangan tersebut sehingga tamu dari event event yang kami adakan nantinya bisa nyaman dan kegiatan berlangsung lancar.


Dengan ini PK kami yang awalnya 220 dikurang 102 (yang didapat dari jumlah teksound beta 31 yaitu 39 dikali kelebihan 3dikurang kesalahan dikali kelebihan) menjadi 118

Review dan Esensi dari Diklat Teksound Hari Jumat 9 Mei 2014



Hasil Review :
Pada diklat kali ini, yang absen hanya 3 orang dari 39 anak sehingga bisa dikatakan bahwa masalah absensi telah tuntas namun masalah lainnya belum bisa dibuktikan di awal diklat dengan bukti yang pasti.
Pada awal diklat kami disuruh untuk menutup mata dan menundukkan kepala. Setelah kami disuruh membuka mata kembali ternyata anggota Teksound 30 telah digantikan oleh anggota Teksound 29. Dengan Teksound 29 menggantikan Teksound 30, masalah angkatan kami pun kembali dibahas. Masalah seperti Individualistis, Batu, Tidak Peka, Tidak Beretika, Tidak Solid, Kurang Disiplin, Kurang Komitmen dibahas selama forum berlangsung.
Karena banyaknya kesalahan angkatan kami yang belum diperbaiki dari awal diklat hingga sekarang, Teksound 29 menawarkan agar PK kami dibayar oleh Kak Ary dan Kak Wulan dengan melakukan 22 seri dikarenakan pk kami adalah 22, tetapi tidak jadi karena kami akan bertanggung jawab atas PK kami sendiri. Karena saya dan beberapa teman saya yang lain belum berbicara, saya dan beberapa teman saya itu dibawa kedepan dan ditawarkan untuk kubu siapa nametag akan diambil. Setelah kami yang didepan menyadari bahwa kami saja yang tidak aktif bukan yang duduk kami memutuskan bahwa yang didepanlah yang nametagnya diambil. Kami diharapkan sebelum pelantikan sudah mengambil kembali nametag yang diambil itu dengan cara lebih aktif lagi dalam diklat dan memperbaiki 7 kesalahan angkatan kami.

Esensi : 
-Menjaga etika
-Jangan individualistis
-Lebih aktif dalam forum
-Kompak
-Sigap dalam membela teman
-Peka terhadap situasi dan kondisi
-Lebih disiplin
-Menunjukkan komitmen kepada Teksound

Review dan Esensi dari Diklat Teksound Hari Selasa 6 Mei 2014


Hasil Review :
Pada diklat hari ini saya tidak masuk dikarenakan adanya acara dari keluarga ayah saya yang wajib saya datangi, namun keseluruhan materi diklat telah diberitahukan oleh teman saya.Diklat pada hari selasa ini membahas tentang masalah absen dan masalah individualistis dari anggota Teksound 31. Masalah absen adalah masalah yang harus segera dicarikan solusinya, karena pada hari itu yang masuk kurang dari 30. Kami diminta untuk mendiskusikan solusi ini namun tidak ada yang berani menjawab, sehingga kami diberikan lagi kekurangan yaitu batu.Salah satu anggota dari kami pun di bawa kedapan dan kami tidak langsung bertanya kenapa. Maka kami diberi kekukarangan lagi yaitu individualistsis dan tidak peka. Saat diklat disebutkan bahwa kami akan dilantik dalam dua minggu lagi, dan kami diharapkan dapat memperbaiki kesalahan-kesalahan angkatan kami dalam dua minggu ini. .Pada diklat kali ini kami juga diberikan tugas untuk menyelenggarakan sebuah simulasi event pada hari Sabtu, 10 Mei 2014 nanti. Kami diharuskan untuk menentukan PJ Event paling lambat nanti malam dan menyerahkan daftar sangga kerja paling lambat hari Kamis.
Hari Jumat diharapkan agar masalah absen ini sudah terselesaikan dan untuk hari Jumat, Teksound Beta 31 diharapkan datang semua, yaitu 39 orang.

Esensi : 
-Jangan individualistis
-Lebih aktif dalam forum
-Peka terhadap situasi dan kondisi
-Masalah absen
-Kurangnya komitmen kami untuk Teksound